Indahnya Desa Wisata Cibuntu, Kuningan - Jawa Barat - CV Kaskun Indonesia
Indahnya Desa Wisata Cibuntu, Kuningan – Jawa Barat

Indahnya Desa Wisata Cibuntu, Kuningan – Jawa Barat

KASKUN – Pusat Oleh-oleh Kaos Kuningan Termurah di Kuningan, Jawa Barat

Pusat oleh-oleh termurah di Kuningan Jawa Barat

Kuningan, Jawa Barat kini menjadi destinasi wisata yang banyak direkomendasikan traveller. Beberapa tujuan wisata di Kuningan mendapatkan penghargaan tingkat nasional sampai internasional.

Kecamatan Pasawahan, Kuningan adalah salah satu kecamatan yang memiliki tujuan wisata unggulan berkelas. Selain ada Kebun Raya Kuningan sebagai kebun raya terluas tingkat nasional di Desa Padabeunghar. Di Kecamatan Pasawahan juga ada Desa Wisata Cibuntu yang diapresiasi sebagai Desa Wisata terbaik nasional peringkat ke-2.

Tidak hanya penghargaan tingkat nasional. Berlokasi di Desa Wisata Cibuntu, ada Homestay Teratai Bu Narjo yang mendapatkan penghargaan sebagai salah satu homestay terbaik tingkat ASEAN.

Wauw… Kereeeen yah.. Kalau satu kecamatan pastinya relatif dekat jarak antara Kebun Raya Kuningan ke Desa Wisata Cibuntu. Jadi kalau tujuan kita wisata adalah ke Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, sekali tembak bisa 2 gol, mengunjungi tujuan wisata yang mendapatkan pengakuan kelas nasional dan internasional.

Rute menuju Desa Wisata Cibuntu cukup menarik, apabila dicapai melalui jalur Jalan Raya Cirebon Kuningan, kita akan melewati pemandangan hutan sekitaran Linggar Jati, melewati Gedung Bersejarah Linggar Jati, dan titik-titik eksotis jalur Linggar Jati sampai Mandirancan.

Bila rute menuju Desa Wisata Cibuntu dicapai melalui jalur Sumber, Kabupaten Cirebon, kita akan melewati Plangon, salah satu tujuan wisata dengan pemandangan banyaknya kera yang hidup bebas di hutan namun jinak, dan di jalur inipun sama eksotisnya seperti jalur arah LInggar Jati ke Mandirancan.

Alangkah baiknya mengunjungi Desa Wisata Cibuntu tidak di waktu malam hari. Perjalanan malam hari ke Desa Wisata Cibuntu akan menguji nyali kita. Banyak titik-titik tanpa rumah warga, banyak melewati hutan atau sawah dan lainnya, yang bisa jadi sedikit banyak membuat suasana berkendara menegangkan. Walaupun selama ini siang maupun malam di rute mana saja menuju Desa Wisata Cibuntu aman, nyaman, dan terkendali.

Ada apa aja di Desa Wisata Cibuntu?? Berikut ini keindahan yang mempesona di Desa Wisata Cibuntu :

Pusat Oleh-oleh Kaos Kuningan Termurah Di Kuningan, Jawa Barat
Desa Wisata Cibuntu merupakan Desa Wisata Terbaik Peringkat ke 2 Nasional menurut data Kementerian Pariwisata.
  1. Homestay-homestay pilihan dengan harga ekonomis. Salah satu Homestay yang ada mendapatkan penghargaan sebagai Homestay Kelas ASEAN yaitu Homestay Teratai Bu Narjo yang terletak persis di seberang rumah Kepala Desa di Desa Wisata Cibuntu.
  2. Bumi Perkemahan Pageur Gunung. Bagi yang lebih memilih suasana alam untuk bermalam, dapat camping di sini. Lokasi Bumi Perkemahan Pageur Gunung berdekatan dengan Curug Gongseng.
  3. Curug Gongseng yang eksostis dengan bebatuan besar dan pemandangan khas Kaki Gunung Ciremai.
  4. Mata Air Kahuripan yang airnya jernih dan sering warga minum langsung tanpa dimasak.
  5. Situs peninggalan zaman purbakala, seperti situs Bujal Dayeuh dan lainnya.
  6. Kampung Kambing, area berkumpulnya kandang kambing milik warga, dimana di sini identik dengan 1 warga memiliki 1 kambing, ternyata kambing yang kandangnya disatukan menjadi pemandangan yang menarik bahkan instagramgenic bagi para pengunjung.

Masih banyak lagi titik-titik menarik dan seni budaya yang khas di sini. Ayo viralkan Desa Wisata Cibuntu sebagai destinasi wisata alam yang tiada duanya dan penuh keindahan. Indah karena alamiahnya yang tertata dan dijaga kelestariannya serta indah karena kearifan lokal yang ada dijunjung tinggi.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ORDER VIA WHATSAPP